Selasa, 04 November 2014

Hidup itu nggak selamanya lurus-lurus dan indah terus. Ada saatnya kita ngerasain pahit getirnya hidup sebelum kita ngerasain manisnya. Dan awal yang buruk nggak selamanya bakal terus jadi buruk kok. Asal kita ada niat karena Allah mau berubah dan melakukan perubahan itu. Insya Allah akan selalu ada jalan dari Allah. Nggak ada orang yang nggak di kasih ujian hidup sama Allah.Setiap orang pasti dikasih ujian sama Allah buat pertanda kalo Allah itu masih sayang sama kita dan pengen kita jadi manusia yang lebih baik. Dan tujuannya nggak lain supaya kita makin ingat dan cinta Allah. Setiap orang punya ujian hidupnya masing-masing dan penyelesaiannya masing-masing. Tapi Allah nggak pernah ngasih ujian tersebut di luar batas kemampan hamba-Nya. Percaya bahwa hidup itu akan selalu ada perubahan yang lebih baik untuk kedepannya. La tahzan, innalah ma'ana. 

"Ya Tuhan kami, Janganlah Engkau hukum jika kami lupa atau kami bersalah. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau bebankan kepada kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tak sanggup kami memikulnya. Maafkanlah kami, ampunilah kami, dan rahmatilah kami. Engkaulah penolong kami, maka tolonglah kami dari kaum kafir." (QS. Al-Baqarah: 286)

Nah, itu tadi doa mohon pertolongan ketika kita menghadapi musibah. Sekarang jadi tau kan harus ngapain kalo lagi dalam susah, keputusasaan, galau, bimbang, sedih? Yaps, ingat Allah dan segera bersujud memohon rahmat dan ampunannya. Serta meminta untuk diberika petunjuk atas kebimbangan kita. 
Atau kamu merasa jadi orang yang beruntung di banding orang lain? Ingatlah bahwa Allah menjadikanmu manusia yang bebeda dari yang lain nggak lain dan nggak bukan supaya kamu juga bisa menemukan kebahagiaanmu yang berbeda dari yang lain. Itu semua atas ijin Allah.

"Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasannya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku, Maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku. Agar mereka selalu berada dalam kebenaran." (QS. Al-Baqarah:186)   

Jangan pernah berhenti berharap, karena Allah yang paling tahu saat yang tepat untuk mengabulkan permintaanmu. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar